KARANGANYAR – Sebuah obyek wisata baru diharapkan lebih menyegarkan destinasi liburan di Karanganyar. Daerah wisata ini dikenal sebagai Air Terjun Parangijo. Lokasinya ada di kawasan Taman Hutan Raya (Tahura) Mangkunegoro, Desa Girimulyo, Kecamatan Ngargoyoso.
INDAH : Obyek Wisata Parangijo, dengan air terjunnya yang eksotis.
Kepala Badan Pengelola dan Penelitian Tahura Dinas Kehutanan Jawa Tengah Slamet Rohadi mengatakan, kendati wisata air terjun tersebut berada di kawasan Tahura, pengelolaanya sepenuhnya diserahkan ke desa.
“Pendapatan dibagi antara pengelola Tahura dengan desa. Selama ini sudah berjalan dengan baik,” ujar Slamet Rohadi. Menurut dia, air terjun Parang Ijo memang perlu dikunjungi. Masih sangat alami dan tidak kalah dengan Grojogan Sewu maupun Jumog. “Para pengunjung tidak akan kecewa,” tegas Slamet.
Selain keindahan air terjun, di sekitar lokasi ini juga terdapat fasilitas lainnya. Di antaranya gardu pandang dan sarana bermain untuk anak-anak. (ara)