Rekrutmen CPNS, 1.191 Honorer Diprioritaskan
BOYOLALI-Nasib 1.191 tenaga honorer kategori dua (K2) di lingkungan Pemkab Boyolali terkatung-katung. Mereka belum diangkat menjadi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) menyusul moratorium yang telah berlangsung dua tahun.
Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Boyolali Untung Rahardjo mengatakan, pihaknya telah mengusulkan rekruitmen 1.855 CPNS melalaui Badan Kepegawaian Nasional (BKN) kantor regional Yogyakarta. Usulan untuk mengisi kekurangan sekitar 1.500 PNS. Sebab jumlah PNS kini hanya 11.750 dari idealnya sekitar 13.000 orang. “Rata-rata tiap tahun jumlah PNS yang pensiun atau meninggal dunia mencapai 500-600 orang.
Sementara, moratorium diberlakukan,” kata Untung Rahardjo, Minggu (14/4). Jika usulan rekrutmen CPNS tahun 2013 disetujui, diprioritaskan kepada honorer yang K2. Sedangkan dari formasi umum, hanya untuk formasi yang tidak memiliki kandidat di kelompok honorer K2.
Pelaksanaan tes, rencananya dilakukan akhir Juni atau awal Juli mendatang. Namun sekali lagi, apabila usulan rekrutmen mendapat persetujuan. Dari 1.191 honorer yang terdata, diantaranya menempati posisi guru, perawat serta tenaga teknis lainnya. Pelaksanaan rekrutmen secara teknis ditangani pemerintah pusat. Sedangkan daerah hanya sebagai fasilitator saja. Materi yang diujikan, sama seperti tes CPNS kategori umum. Yakni dibagi dalam tes dasar dan bidang.(uki)